Mitologi Mesir Kuno
Setelah asal muasal semesta menurut Mitologi Mesir kuno,
kali ini yang akan kita bahas adalah tentang makhluk selain dewa yang
ada dalam mitologi ini. Kalo tentang dewa-dewa nanti aja ya, di artikel
berikutnya. Nah jadi di mitologi Mesir kuno itu ada yang namanya:
Ammit
Ammit
adalah salah satu makhluk mitologi yang paling ditakuti oleh
orang-orang Mesir kuno. Bentuknya adalah campuran dari singa, kudanil
dan buaya, yang merupaka 3 hewan paling mematikan di Mesir pada saat
itu. Ammit ini bertugas mendampingi Ma'at yaitu dewi kejujuran, saat
sedang menimbang hati seseorang, ketika orang tersebut mati. Apabila
hati tersebut dianggap tidak murni, maka Ma'at akan memberikan hati
tersebut kepada Ammit yang akan dengan segera mengunyahnya. Orang-orang
Mesir percaya, kalau hati mereka dikunyah oleh si Ammit, maka mereka
tidak akan bisa sampai ke dunia bawah tanah dan bertemu dengan Osiris
untuk hidup abadi. Mereka akan menjadi jiwa-jiwa yang tidak tenang dan
bergentayangan di dunia. Mungkin disinilah istilah amit amit itu muncul,
yaitu supaya jangan sampe terjadi demikian. Iya tau garing. Bodo amat.
Apep
Kemarin
di seri makhluk mitologi yang versi naga, lupa diajak ini si Apep. Jadi
dia adalah ular raksasa yang sangat bengis, musuhnya Ra si dewa
matahari dan kerjaannya adalah untuk selalu berusaha menghancurkannya
sehingga akan membawa Mesir pada kegelapan total, non-existent, yang
merupakan hal yang paling mengerikan yang diajarkan dalam agama kuno
mereka. Apep dianggap sebagai sumber dari segala bentuk bencana alam
yang terjadi. Seperti gempa bumi, badai dan tentu saja gerhana matahari
yang dianggap sebagai salah satu saat saat Ra hampir dikalahkan oleh
Apep. Dalam literatur, banyak gambar dan kegiatan dalam proses
menghancurkan Apep. Setiap tahunnya para pendeta Mesir akan menggelar
ritual untuk menghancurkan Apep yang juga merupakan simbol dari segala
macam hal jahat. Mirip-mirip lah sama ritual pagan Zozobra yang masih
sering dilakukan di Mexico.
Shezmu
Sebenernya
si Shezmu ini jatohnya lebih ke dewa daripada demon, tapi dia gak
disembah. Nah jadi Shezmu ini dia adanya di dunia bawah tanah sama si
Osiris. Shezmu ini dikenal sebagai dewa anggur, oils dan perfume (yang
kalo diterjemahin ke bahasa Indonesia jadi gak keren). Dia akan
memberikan anggur dan mengajak bersulang orang-orang yang sudah mati dan
berhasil sampai ke tempat Osiris untuk hidup abadi. Tapi kalau dia
bertemu dengan orang-orang jahat, Shezmu akan memenggal kepala orang
tersebut dan memerah darah mereka untuk dijadikan anggur.
Sumber:Anonymous